Waktu denger kalo di Bekasi ada Owl Cafe atau Cafe dengan Burung Hantu hidup seperti di Jepang, rasanya happy banget. Lebih happy lagi pas liat interior dan exterior nya yang sekece ini. Bener bener gak kayak di Bekasi. Dominasi warna putih , abu abu dan kayu nya ini mengingatkan kami dengan model cafe cafe di Bali. Untuk menu nya, @barnowl.cafe.bekasi Baru menyediakan minuman dan dessert. Nantinya akan ada tambahan main course. Yang recommended disini Eclairs nya dan Lava Cake dengan Es Krim. Sementara untuk minumannya kami memesan Green Smoothies dan Red Velvet RootBeer.


Untuk di dalam cafe nya sendiri vibe nya seperti cafe cafe di Jepang. Mungil namun detail nya tetap cantik. Saat masuk ke dalam cafe di sebelah kanan sudah ada ruangan terpisah untuk meletakkan Burung Hantu nya. Ada beberapa Burung Hantu yang di display beserta nama nama nya sehingga kita juga bisa sambil belajar jenis Burung Hantu. Jangan lupa untuk menggunakan hand sanitizer ya sebelum menyentuh Burung Hantu nya. Dan untuk yang bawa anak anak ingatkan anak anak nya untuk tidak berteriak teriak di dalam ruangan dan jangan menyentuh burung hantu nya tanpa di dampingi oleh petugas yang bekerja di dalam. Kita juga diizinkan untuk berfoto dengan burung hantu di dalam sana tapi yang memilihkan petugas ya, karena petugas yang lebih tau Burung Hantu mana yang sudah jinak, yang kondisi mood nya baik.


Menurut petugas disitu Burung Hantu di dalam @barnowl.cafe.bekasi ini baru di letakkan di kandang cafe yang tidak terpapar sinar matahari langsung after jam 3 sore sampai 8 malam supaya tidak menggangu jam istirahat mereka, dan sudah dalam pengawasan Dokter Hewan dan ahli spesialis Burung Hantu, jadi kalian gak usah khawatir. Mereka juga di rolling bergantian setiap hari nya, sebagian di letakkan di penangkarannya di Xtrack area. Kalo mau lebih detail Direct Message langsung Instagram @barnowl.cafe.bekasi nya ya , semua pertanyaan kalian berkaitan dengan si Burung Hantu akan di jawab 


PROMO : 1 coffee gratis 1 Cupcake tanggal 1-29September.
????Level 2, The Downtown Walk @summareconmal.bekasi
???? 10am – 10pm.
????Start From IDR 20k.